Digigit Hewan? Khawatir Rabies?
Ditinjau oleh Dr. A. A. A. Putu Indah Pratiwi, Sp. A

Apa itu rabies?
Rabies adalah penyakit yang terjadi karena infeksi oleh virus RNA dari genus Lyssavirus, family Rhabdoviridae, menular dan sangat ganas yang ditularkan melalui hewan tertentu.
Rabies dapat menginfeksi manusia melalui jilatan atau gigitan juga cakaran hewan yang terjangkit rabies
Hewan apa saja yang dapat menularkan rabies?
- Anjing
- Kucing
- Monyet
- Kelelawar
- Musang
- Rakun
- Serigala
- Rubah
Apa yang harus dilakukan saat tergigit/tercakar?
- Kalau bisa, tangkap hewan tersebut dan lihat apakah ada gejala penyakit rabies dalam 14 hari ke depan
- Bersihkan luka – PENTING!
- Cuci luka gigitan dengan sabun dan air mengalir selama 15 menit (tidak perlu disikat).
- Berikan antiseptik, misal Povidone Iodine
- Segera ke rumah sakit/pusat kesehatan terdekat untuk mendapatkan pertolongan lebih lanjut
- Berikan vaksin anti rabies di Hari ke 0, ke 7 dan hari ke 21
Penting untuk diingat!
- Rabies adalah penyakit serius yang dapat menyebabkan kematian jika tidak ditangani dengan cepat.
- Masa inkubasi rabies bisa bervariasi, jadi jangan tunda mencari pertolongan medis meskipun gejalanya belum muncul.
- Vaksin rabies dan imunoglobulin rabies efektif mencegah perkembangan penyakit jika diberikan segera setelah terpapar.


